Kamis, 30 September 2010

Girls Day Out :Resto Hallo Surabaya & Gereja Kepanjen

Jumat kemarin nganggur bener di kampus. Duduk di kantin sama Ratih dari pagi. Hujan. Menjelang siang hujan berhenti. Hawanya jadi enak banget, siang hari tapi gak terlalu panas.

Mikir enaknya jalan ke mana ya... Diputuskan ke Hallo Surabaya dan Gereja Kepanjen. Lokasinya deketan.

Begitu nyampe Hallo Surabaya agak bingung juga. Tempatnya luas. Ada tempat makan Outdoor sama indoor. Yang outdoor bisa duduk lesehan di saung-saung atau di bawah payung-payung lebar. Sedangkan indoor bisa pilih di gedung tua ( yang jadi cagar budaya) atau di rumah kayu. Duduk di mana aja ga masalah karena view-nya menarik semua.

Menunya kebanyakan makanan Indonesia. Harganya mulai dari belasan ribu hingga seratus ribu. Aku sama Ratih pesen Sup Iga Bakar Rica-rica. 2 iga sapi yang udah direbus sampe empuk trus dibakar dengan bumbu special. Di atas iga bakarnya dikasih sambal rica-rica, disajikan dengan kuah sup, dan potongan jeruk lemon. Rasanya menarik banget, ada manis dan juga pedas yang seimbang. Kuah supnya mirip dengan kuah sup buntut. Gak rugi banget pesen ini coz bisa di makan berdua. *Kebetulan lagi bokek, jadi pesen 1 buat berdua.. hahaha...

Bertekad untuk kembali ke Hallo Surabaya kalo udah ga bokek lagi. Tempatnya enak dan pengen nyobain makanan lainnya. Hoho...

Habis dari HS lanjut ke Gereja Kepanjen. Ini nama keren-nya. Aslinya Gereja Katolik Kelahiran Santa Perawan Maria. Nama keren sama dengan nama jalannya, Kepanjen. Gereja ini udah ratusan tahun umurnya. Jadi khas banget bangunan jaman Belanda. Pernah terbakar di tahun 40-an, tapi dibangun lagi dan bertahan hingga sekarang. Sayang banget ga bisa masuk lihat interiornya. Nyabain ngintip dari lubang angin tapi ga bisa... (-.-)

Iga Bakar rica-rica (Rp 30.000 + Ppn)
Air mancur di halaman depan HS
Bangunan Cagar BudayaBanyak saung-saung di HS
Bangunan yang musti dilestarikan
Gereja kepanjen

2 komentar:

Nirwana Discus mengatakan...

hallo Dian, pengin nanya ya, apakah photo2 di lokasi outdoor Hallo surabaya diperbolehkan oleh pihak resto ?.

Unknown mengatakan...

@ nirwana : Kayaknya sih boleh2 aja. Banyak juga pengunjung yang mengambil gambar dan ga ada pihak resto yang menegur..